Tipe - tipe brewok

1. Full Beard


Bulu brewok yang satu ini nampak sebagian besar nutupin wajah. Itu artinya baik jenggot atau kumis biasanya keliatan menyatu kemudian menjalar ke bagian dua sisi pipi terus ke deket telinga. Model ini cocok banget diterapin sama wajah berbentuk oval. Kaya misalnya aktor Jason Schwartzman adalah salah satu selebritis dunia yang menerapkan brewok gaya Full Beard. Tapi perlu diperhatikan buat area di sekitar leher sebaiknya harus keliatan bersih supaya penampilan brewoknya makin sempurna.


2. Horseshoe

Merupakan model kumis cowboy masa kini. Umumnya berciri khas bulu – bulu rambut tipis yang menjalar di setiap bagian bawah dagu maupun kedua sisi pipi. Sedangkan di area kumis membentuk seperti tapal kuda. Kepopuleranya pun masih menjamur sampe sekarang berkat tokoh Tony stark dalam film Ironman.


3. The Caveman (Homeless Beard)

Model caveman itu bisa diartikan dengan bentuk jenggot berantakan, tebal, nampak panjang baik dibawah dagu atau kedua sisi pipi dan keliatan ga begitu beraturan. Tapi jangan salah persepsi ya. The caveman beard kalo diterapkan secara baik dan benar sampe perawatannya, justru malah kian memperlihatkan diri kalian macho dan berkharisma contohnya kayak salah satu aktor ternama Zach Galifianakis.


4. The Medium Beard

Model brewok ini keliatan simpel, artinya model brewok atau jenggot medium ga terlalu tebal dan ga terlalu tipis juga. Jadi bulu – bulu rambut itu akan menghiasi bagian sekitar wajah dengan samar – samar dimana sangat menunjang maskulinitas seorang pria. Disisi lain, jika sewaktu – waktu brewoknya tumbuh liar menjalar maka saat itu juga kalian perlu merapikan nya lagi kaya semula. Gaya ini seringkali digunakan oleh pesepakbola internasional David Beckam dan aktor luar negeri Damon Albarn


5. The Five O`clock Shadow

Dari namanya aja udah keren ya ? emang keren kok soalnya gaya ini agak mirip sama gaya brewok The Medium Beard tapi lebih nampak tipis. Alasan dinamai The Five O`clock Shadow soalnya pada dasarnya seolah nampak kaya bayangan sinar matahari tepat jam 5 sore. Tapi kalo kalian kurang berbakat dalam nerapin model ini  jangan berharap lebih bisa tampil sekeren George Clooney atau Justin Timberlake yaa hehehe


6. The Pencil

Tipe brewok The Pencil umumnya nampak tipis banget dimana keberadaanya cuma di area kumis dan bawah dagu aja. Kalo pengen mendapatkan model kaya ini, kalian seenggaknya menyiapkan alat pencukur khusus biar hasilnya lebih maksimal. Salah satu aktor dunia yang menggunakan model brewok The Pencil yakni Orlando Bloom.


7. Toothbrush Moustache

Kalo buat kumis ini sendiri masih sama kaya model Painter's Brush, cuma ini lebih kecil aja ukurannya dan yang pasti jarang banget anak muda yang mau coba gaya ini. Contoh orang yang pake gaya ini Adolf Hitler, Jojon, dan Charlie Chaplin.

Untuk referensi mengenai model dan gaya brewok, jenggot dan kumis kamu dapat melihat gambar di bawah ini.

Pic From www.brewokan.com

Silahkan Memilih Model Brewok Sesuai Bentuk Wajah untuk kalian aplikasikan dan, selamat bereksperimen yaaa

Related Posts:

0 Response to "Tipe - tipe brewok"

Posting Komentar